Kebudayaan memegang peranan penting dalam kemajuan suatu bangsa. Negara memajukan Kebudayaan Nasional Indonesia di tengah peradaban dunia dan menjadikan Kebudayaan sebagai investasi untuk membangun masa depan. Keberagaman Kebudayaan daerah merupakan kekayaan dan identitas bangsa yang sangat diperlukan untuk memajukan Kebudayaan Nasional Indonesia di tengah dinamika perkembangan dunia.
Seiring dengan perkembangan jaman banyak hal yang bisa membuat kebudayaan tersebut punah bahkan tidak dikenal jika kita sendiri tidak berusaha untuk menjaga dan melestarikannya. Mengingat pentingnya hal tersebut, Kepala Desa Kedungprahu, Sunarto, berupaya membuat sebuah program kegiatan dalam upaya pelestarian seni dan kebudayaan di Desa kedungprahu. Pelestarian seni dan budaya mulai diperkenalkan kepada anak-anak.
Berikut Kesenian yang ada di Desa Kedungprahu :
- Dalang, Sinden dan Panjak Cilik
Sinden dan Panjak cilik siswa-siswi SDN Kedungprahu 2
Tonton : Pagelaran wayang cilik siswa-siswi SDN Kedungprahu 2
- Reog Ponorogo
Reog Ponorogo “Singo Manggolo”
Pentulan “Singo Manggolo”
Jathilan “Singo Manggolo”
- Sanggar Kesenian “Kukilo Laras”
Pertunjukan seni Gamelan “Kukilo Laras”
- Ketoprak “Kukilo Laras”
Pertunjukan Ketoprak
- Kesenian Nyadran
Kegiatan nyadran di Dusun Pilangbangu
- Seni pahat
Seni pahat dari kayu